Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Istilah Dan Elemen Penting Yang Harus Diketahui Dalam Dunia Proyek Konstruksi Bagi Teknik Sipil


Salam Engineers rekan-rekan semuanya..

Rekan-rekan sekalian menyambung postingan artikel sebelum nya yang mengurai dan membahas tentang istilah-istilah penting yang harus diketahui oleh seorang teknik sipil yang berkecimpung dalam dunia proyek konstruksi. Yang belum baca postingan artikel pertama biar nyambung ke artikel ini silakan baca sebelumnya dibawah ini.

Baca Post Sebelumnya :


Sahabat teknik sipil sekalian, dunia proyek konstruksi adalah makanan yang pertama dan utama bagi lulusan teknik sipil, baik bagi bidang konsentrasi manapun. Seperti halnya Teknik sipil mempunyai beberapa bidang konsentrasi yaitu :

  - Bidang Struktur Bangunan
  - Bidang Hidrology
  - Bidang Manajemen Rekayasa Konstruksi
  - Bidang Geodesi/Geology Teknik
  - Bidang Transportasi

Dan kebetulan admin pada artikel ini berlandas Bidang Transportasi. Karena bisik-bisik nya dulu bidang Transportasi lebih mudah atau cepat tamat padahal mana ada semua bidang sama hanya kemampuan dan kemauan kita saja dalam menyelesaikan study kuliah mau cepat atau lambat.


Oke, kembali ke substansi kita.
Menyambung artikel sebelumnya yang membahas dan menjelaskan tentang beberapa istilah penting yang harus dan wajib diketahui oleh seorang teknik sipil jika ingin berkecimpung atau bermain-main dalam dunia proyek konstruksi.
Beberapa Istilah penting sudah admin jelaskan pada postingan sebelumnya, berikut ini adalah istilah yang bisa dikatakan merupakan suatu hal yang harus diketahui oleh seorang pelaksana proyek konstruksi jika ingin proses pelaksanaan pekerjaan nya lancer dan sukses. Beberapa istilah nya yaitu :

1. Expose
Expose adalah suatu kegiatan didalam rapat dimana perusahaan kontraktor pelaksana proyek menjelaskan dan memaparkan seluruh rencana kegiatan, metode pelaksanaan dan langkah-langkah dalam pencapaian target kerja. Expose dilakukan dalam rapat/meeting yang dihadiri oleh Owner Proyek, Konsultan pengawas, Konsultan perencana (apabila diundang) dan Kontraktor pelaksana sendiri.

2. Ground Breaking Project
Ini adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh bersama unsure Owner Project, perencana, pengawas, pelaksana, dan tamu-tamu undangan. Dengan tujuan untuk menyampaikan dan memperkenalkan Rencana Bentuk, Tujuan, Fungsi, Dan Pelaksana dari Bangunan tersebut. Ground Breaking ini dilakukan pada lokasi rencana pekerjaan

3. Visit Pertama
Visit pertama adalah kunjungan pertama bagi seluruh komponen dan perangkat kerja baik Owner, Pengawas dan pelaksana dalam rangka meninjau awal untuk mulai pekerjaan, dan juga meninjau kesiapan serta kondisi eksisting lokasi pekerjaan.


4. Mutual Check Awal (MC-0)
MC-0 adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh Kontraktor pelaksana dalam rangka menghitung ulang volume item pekerjaan dan mensinkronkan kembali antara bestek atau gambar rencana dengan kondisi eksisting lahan yang akan dikerjakan. Hasil penghitungan nantinya baik ada volume lebih atau kurang dan juga ketidak sesuaian bestek dan kondisi lahan akan dituangkan dalam sebuah laporan yang disebut dengan Laporan Mutual Check Awal.

Baca Juga Dan Download Gratis



5. Back Up Data
Back Up Data adalah form laporan hitungan volume oleh Kontraktor Pelaksana dalam rangka melaksanakan mutual check awal. Untuk penghitungan volume dan kelebihan volume atau kekurangan volume akan dibuat dalam sebuah form laporan dan disebut dengan Back Up Data Volume. Setelah Penghitungan Back Up Data oleh Kontraktor Pelaksana maka akan diajukan ke Konsultan Pengawas untuk diperiksa dan diteruskan kepada Owner pekerjaan untuk diteliti sekaligus disetujui. Apabila ada hal-hal yang harus direvisi atau diubah maka akan dilakukan dalam rapat pembahasan dan dituangkan dalam berita acara perubahan volume.

6. Justifikasi Teknis (Justek)
Apakah yang dimaksud dengan justek ?? Siapa yang membuatnya ? apa yang terkandung dalam justek ini ?
Bersambung ya rekan-rekan ….

Silahkan follow situs ini jika berkenan untuk update informasi Teknik sipil lainnya ke depan. Nantinya postingan bahan ata file yang terbaru akan langsung di notif ke email rekan-rekan sekalian.


Yang mau bergabung dengan kita bisa gabung di grup telegram Civil Engineer Indonesia yang banyak suhu master Teknik sipil dalamnya silakan di Klik Disini

Yang belum memahami atau ingin reques bahan, silakan isi di komentar ya rekan-rekan dan jangan lupa follow situs kita ini jika tidak muncul dalam view hape maka gunakan view desktop/web di hape rekan-rekan semua.

Mau beriklan atau memasang iklan banner di situs ini ? silahkan contact admin wa 085261818142, harga menyesuaikan dan dipastikan murah dari yang lainnya. banner akan dipasang ditengah-tengah artikel dengan ukuran large.

Post a Comment for "Istilah Dan Elemen Penting Yang Harus Diketahui Dalam Dunia Proyek Konstruksi Bagi Teknik Sipil"